infopaytren.com

POSTING TERBARU

Home » , » Pemutih Wajah Berbahaya

Pemutih Wajah Berbahaya


Sudah menjadi keinginan sebagian besar para wanita Indonesia untuk memiliki kulit wajah yang putih bersih dan mulus. Anda juga salahsatunya kan? :D

Ya tekstur dan warna kulit wanita Indonesia memang sedikit lebih gelap di bandingkan Negara asia beriklim lebih dingin contohnya jepang dan cina. Dan kepercayaan bahwa putih itu cantik sudah sedemikian melekatnya di benak para wanita Indonesia.

Tidak sedikit dari kita melakukan berbagai macam cara untuk membuat kulit terlihat lebih putih. Dari perawatan dokter, klinik-klinik kecantikan mahal, mencoba produk-produk pemutih karena tergiur iklan di Televisi sampai menggunakan produk pemutih yang dijual bebas meski tanpa pengawasan badan POM.

Yang terakhir ini sebenarnya sangat-sangat tidak aman dan sehat loh untuk kulit kita. Karena tanpa pengawasan dari balai kesehatan kita tidak tau apa yang terkandung di dalam produk pemutih tersebut, alamikah atau bahan kimia yang dapat merusak kulit dalam jangka panjang.

Kandungan yang dianggap berbahaya dalam produk pemutih salah satunya adalah merkuri dan hidroquinon. Tahukah anda bahwa merkuri itu adalah racun, dan racun jenis apapun sangat tidak baik bagi tubuh dan kulit. Sayangnya banyak produsen nakal yang tetap memasukkan merkuri kedalam kandungan produk kosmetik pemutihnya.

Hidroquinon dalam batas tertentu masih dianggap wajar dan aman bagi kulit. Tapi bila konsentratnya sangat tinggi dan tanpa pengawasan dokter efek sampingnya sangat berbahaya bagi tubuh seperti kerusakan kulit dan bahkan dapat menyebabkan kerusakan ginjal.

jadi berhati-hatilah dalam memilih produk kosmetik pemutih untuk kulit anda, karna seputih dan semulus apapun wajah anda tapi efek kedepan yang harus di tanggung akibat pemakaian produk pemutih akan sangat merugikan anda.

0 komentar:

Posting Komentar